Rabu, 05 Agustus 2015

Ring of Fire Adventure Indonesia: Jambore Nasional 2014

Bagi para pehobi motor dan kegiatan petualangan, mungkin nama Ring of Fire Adventure (RoFA) sudah tidak asing lagi. RoFA merupakan sebuah ekspedisi yang dilakukan untuk mengeksplor keindahan alam dan budaya Indonesia. Proyek ini diinisiasi oleh Youk Tanzil dan keluarganya. RoFA sudah menjalani tiga ekspedisi, yaitu Stage 1 (Kepulauan Sunda Kecil dan Jawa), Stage 2 (Sulawesi dan Maluku), dan Stage 3 (Sumatra). Perjalanan mereka lakukan dengan menggunakan kendaraan pribadi, yaitu sepeda motor dan mobil.


Tim Ring of Fire Adventure Indonesia
deladeeel-adel.blogspot.com

Saya baru mengetahui RoFA pada tahun 2012. Saat itu tim mereka menjadi bintang tamu di acara Kick Andy (Metro TV). Keren sekali, satu keluarga melakukan perjalanan jauh bersama-sama untuk mengeksplorasi keindahan Indonesia, serta untuk mengajarkan rasa cinta tanah air kepada anak-anak Youk Tanzil. Setelah itu, saya rajin mengikuti tayangan ekspedisi mereka yang disiarkan di Metro TV setiap hari Minggu. Saking populernya acara ini, mereka sudah memiliki kelompok fans tersendiri yang terdiri dari para peturing, backpacker, dan kalangan lainnya.



Pada 31 Januari 2014-2 Februari 2014, RoFA mengadakan Jambore Nasional yang terbuka untuk seluruh kalangan. Jambore ini diadakan di Kawasan Wisata Kaligua, Kabupaten Brebes. Tema Jamnas ini adalah Bersatu, Belajar, dan Berlatih.


Saya pun tertarik untuk mengikuti Jambore tersebut. Kebetulan, saya dapat tiket gratis karena menang kuis di facebook hihihihi. Saya dan beberapa anggota komunitas berangkat naik bus dari Terminal Kampung Rambutan. Kebetulan, saya merupakan anggota newbie di komunitas RoFA. Member lain sudah saling kenal karena sering mengadakan kopdar (kopi darat). Meskipun demikian, tidak ada sekat di antara kita untuk saling mengakrabkan diri. Ada enam orang yang berangkat dari Terminal Kampung Rambutan, yaitu saya, Yoga, Mbak Iis, Teh Febri, Mbak Iin (Medan), dan Mas Bambang (Kendari). Kami naik bus Lorena pukul 8 malam (30 Januari 2014).

Menunggu Bus di Terminal Kampung Rambutan

Kami sampai di Pertigaan Kaligua, Brebes sekitar pukul 7 pagi (31 Januari 2014). Di situ, kami dijemput oleh mobil RoFA yang dikendarai oleh Babe Maman. Jarak dari Pertigaan Kaligua ke tempat Jamnas sekitar 15 km. Kami pun sampai dan disambut oleh Om Youk. Om Youk orangnya ramah sekali. Mereka cipika-cipiki dengan kami. Saya kira Om Youk itu orangnya sombong hehehe.

Om Youk dan Mbak Iin

Jadi kayak kang poto ya

Jambore ini berhasil menyatukan anak Bangsa yang terpisah jarak hingga ratusan kilometer. Ada yang berasal dari Pulau Sumatra dan Pulau Sulawesi. Kebanyakan peserta merupakan pehobi motor. Jujur saja, sebagai anak bawang, saya belum mengenal wajah-wajah yang hadir dalam kegiatan ini. Saya pun mencoba menyempatkan diri untuk saling berkenalan. Meskipun anak motor kerap diidentikkan negatif, hal itu sama sekali tidak terjadi di Jambore ini. Para pehobi motor di sini ternyata sangat ramah, bahkan mereka yang mengajak saya ngobrol duluan.

Beberapa peserta baru tiba di lokasi
Om Youk menyambut peserta Jamnas yang baru tiba

 Ini dia tim kameraman yang mendokumentasikan perjalanan RoFA

Tinggi banget motornya

Saya juga menyempatkan diri mengendarai kendaraan ekspedisi RoFA yang legendaris itu

Selama di Jamnas, peserta tidur di tenda yang telah disediakan. Karena menggunakan tenda, nuansa adventure jadi lebih greget.




Oiya, sebelumnya saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada para sponsor yang mendukung acara ini. Om Youk memang jago berdiplomasi sehingga beliau mampu mengajak banyak sponsor.

Sponsor Jambore Nasional Ring of Fire Adventure Indonesia 2014

Hari pertama Jamnas (31 Januari 2014) diisi oleh kegiatan pelatihan berkendara sepeda motor. Pelatihan dipimpin oleh Bli Kadek Ramayadi, seorang instruktur motor dari BMW. Beliau memberikan ilmu mengenai cara berkendara yang baik dan benar.

Suasana pelatihan riding oleh Bli Kadek Ramayadi

Sebenarnya kegiatan di Jamnas ini tidak mengikat. Peserta boleh mengikuti atau tidak mengikuti kegiatan yang sedang dilaksanakan. Karena saya bukan anak motor, saya dan beberapa teman tidak mengikuti test ride yang dipimpin oleh Bli Kadek. Saya lebih memilih berfoto-foto di sekitar lokasi, makan bareng, dan membeli merchandise.

Pada malam harinya, Om Youk memberikan pelatihan mengenai menyiapkan sebuah perjalanan, mencari sponsor, dan dokumentasi. Ilmunya sangat berharga bagi backpacker seperti saya. Malam itu juga dilakukan pemutaran video kompilasi perjalanan RoFA dan musik dangdut hihihi.

Air mana air.....

Bang Andrew disuruh joget di panggung

Om Youk sedang presentasi tentang kegiatan adventure

Sebagai simbol persatuan, maka dilakukanlah pembakaran api persaudaraan.

Hari kedua Jamnas (1 Februari 2014) diisi dengan kegiatan pelatihan survival (dipimpin oleh Agus Gandhi) dan pelatihan navigasi (dari Magellan).



Karena acara cukup cair, maka peserta juga bisa mencoba wahana wisata di area ini. Misalnya wahana outbond ini. Sedikit ada insiden ketika Om Anton (Surabaya) mengalami keram saat berada di atas wahana. 


Hari ketiga Jamnas (2 Februari 2014), sebenarnya tidak ada kegiatan yang dilakukan karena Jamnas akan ditutup. Saya dan beberapa teman mencoba naik motor untuk melihat keindahan alam Kaligua dan mengunjungi Gua Jepang.




Sebagai penutup acara Jamnas, dilakukan upacara bendera dan ramah-tamah.



Jamnas resmi ditutup, para peserta kembali ke domisili masing-masing. Di jamnas ini, ada beberapa door prize yang disediakan, mulai dari sepeda motor hingga kamera. Saya sendiri cukup beruntung karena mendapat aki Shorai dan GPS Magellan. Tapi bukan materi yang saya incar dari Jamnas ini. Setelah pulang, saya mendapat saudara-saudara baru dari berbagai Daerah di Indonesia dan juga pengalaman yang berharga. Kaligua juga sangat cocok dijadikan sebagai tempat acara besar seperti ini. Areanya luas dan terdapat berbagai fasilitas wisata yang dapat dipergunakan. 

Terima kasih untuk Om Youk, Mbak Diva, Bang Andrew, Mbak Kiki, Mbak Siti, para panitia, sponsor, dan teman-teman yang sudah memeriahkan acara ini. Sampai ketemu di kesempatan berikutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar